Ads

Quotes Favorit di Tahun 2020 || My Favorite Quotes

My Favorite 

Quotes

of 2020

Kutipan Favorit tahun 2020


Beberapa kutipan ini mampu memberi semangat buat aku pribadi. Banyaknya buku yang dibaca tahun ini, sedikit membuat bingung untuk memilih mana yang jadi favorit. 

Tapi setelah beberapa pertimbangan, jadilah ini dia, beberapa My Favorite Quotes 2020 : 


"Keberanian bukanlah membuang rasa takut, melainkan menempatkan rasa takut sesuai kadarnya."(hal.100)

"Semua mungkin bisa bekerja keras, tapi tak semua bisa bekerja ikhlas." (hal.177)

"Tuhan telah menciptakan kita dengan berbagai kekurangan dan kelebihan, bukan untuk baperan, tapi untuk berperan!"

Buku Kaum Rebahan Beri Perubahan - M. Atiatul Muqtadir

Baca Review nya di sini 


"Kalau masih ada perasaan 'kepengin dilihat' sama manusia, 

berarti belum sepenuhnya karena Allah." (hal. 90) 

Buku Remember Me and I Will Remmber You - Wirda Mansur

Baca Review nya di sini 


“Dalam mencapai sesuatu memang harus ada yang dikorbankan, termasuk hal yang terlihat baik sekalipun. Kita harus berani mengorbankan yang baik demi meraih yang terbaik.” (hal. 100)

Buku Mantappu Jiwa - Jerome Polin Sijabat

Baca Review nya di sini 


"Jangan tanya apa yang sudah diberikan negara, tanya apa yang disumbangkan kita semua. Inilah nasionalsme yang relevan di masa depan, kala negara dan warga negara tahu hak dan kewajiban.  Sebab rakyat bukan bawahan dan negara bukan sang majikan. Jika semua sadar peran dan porsi, semua akan ikhlas bernyanyi: bagimu negeri jiwa raga kami." (hal. 179)

Buku Catatan Najwa - Najwa Shihab 

Baca Review nya di sini 


"Kebahagiaan tidak membutuhkan penilaian orang lain." (hal. 80)

"Aku selalu percaya bahwa berkomitmen itu soal ketetapan dan ketepatan. Kalau belum ingin menetap dan belum menemukan yang tepat, apa harus dipaksakan? Maka dari itu, nikmatilah saat-saat sendiri. Berkomitmenlah saat sudah ada kesiapan, bukan karena alasan kesepian." (hal.174)

Buku Garis Waktu - Fiersa Besari

Baca Review nya di sini 


"Segala apapun yang diinginkan tergantung niat dan keyakinan. Bukan soal kita sapa, dari keluarga mana, orang kaya atau bukan, ayahnya ternama atau nggak, ibunya terkenal atau nggak, it doesn't matter at all"

Buku Reach Your Dreams - Wirda Mansur

Baca Review nya di sini 


"Di dunia ini banyak sekali hal ajaib yang bisa kamu dapatkan. Bahkan, dalam hal yang mungkin menurutmu terburuk sekalipun." (hal. 174)

Buku Senja, Hujan & Cerita yang Telah Usai - Boy Candra

Baca Review nya di sini 


"Sebaik-baiknya usaha atau alasan yang kita pakai, akan tetap buruk di mata beberapa orang. Ya, tidak apa-apa. Terima saja kita tidak bisa baik di mata semua orang." (hal. 229)

Buku Kamu Gak Sendiri - Syahid Muhammad

Baca Review nya di sini 


"Jatuh bangun, sukses dan gagal pun sudah saya rasakan. Evaluasi dan petik pelajaranya! Bukankah usia muda adalah waktunya berbuat banyak kesalahan dan belajar memperbaikinya?." (hal. 51)

"There is no shortcut to success." (hal. 2)

Buku Mahasiswa Di Atas Rata-rata

Baca Review nya di sini 


Semoga kutipan-kutipan di atas bisa memberi dorongan tersendiri ya buat teman-teman. Terima kasih. Tetap positif dan semangat.

Bye, see you on My Favorite Qoutes of 2021


Find me on instagram : @shofwhere

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel