Ads

Review Buku The Alpha Girl's Guide | Cara Jadi Cewek Smart, Independen, dan Anti-Galau

REVIEW BUKU

THE ALPHA GIRL'S GUIDE

Henry Manampiring

Review Buku Alpha Girls
Buku The Alpha Girl's Guide

Penulis      : Henry Manampiring
Penerbit     : GagasMedia
No. ISBN     : 978-979-780-954-6
Genre        : Pengembangan Diri
Harga P.Jawa : Rp.77.000


"You can make people turn their heads at you without being born beautiful." (Hal. 214)



TIME TO REVIEW



Hallo bestie! How was ur day? Asek.

Ada satu buku yang menarik banget, khususnya untuk kamu pemilik jiwa-jiwa yang ingin jadi independent women.

Buku ini ditulis oleh Om Piring (Henry Manampiring lengkapnya), beliau adalah seorang laki-laki. Iya betul, laki-laki menulis buku mengenai perempuan. Jangan salah, ini justru menarik!

Ku ajak kamu untuk mengenal buku ini pelan-pelan ya, let's check it out!


Alpha girl's, what is this?

Dikutip dari buku ini, Perempuan Alpha adalah para perempuan yang menginspirasi, memimpin, menggerakan orang sekitarnya, dan membawa perubahan. 

Orang yang menyadari kekuatan dan potensinya, mereka akan melakukan hal-hal untuk merealisasikan kekuatan dan potensi mereka. 

Jika diambil contoh Perempuan Alpha, maka nama Najwa Shihab akan selalu ada dalam list. And you know that!


Isi Buku

Buku ini terdiri dari 9 bagian :

1. Apa itu Alpha Female

2. The Alpha Student

3. The Alpha Friend

4. The Alpha Lover

5. The Alpha Professional

6. The Alpha Look

7. The Alpha Care

8. Meet The Alpha Female

9. Your Alpha Future

Bagian yang paling aku suka : 

Alpha Student, mengenai pendidikan seorang alpha. Dari mulai penting tidaknya sekolah tinggi untuk perempuan, nilai vs proses, hingga pembahasan, mengenai hal yang lebih penting dari sekedar pengalaman berorganisasi. 


" Masa bodoh dengan 'terlihat bodoh!' " (Hal. 169)

 

Alpha Friend, bagaimana alpha girls memandang hubungan dengan teman, sikap dan manner saat berteman. 

Btw, pilih-pilih teman tuh harus ya bestie! Yang gak boleh itu, pilih-pilih berbuat baik sama orang.  

Jangan pernah memaksa untuk berpura-pura agar bisa diterima dalam sebuah lingkungan pertemanan. 


"If you must deny who you are to maintain friendship, then it's not true friendship, True friendship accepts us the way we are." (Hal 72)

 

Di bagian Alpha Lover, ada pembahasan mengenai pria idaman alpha, pemikiran menarik tentang perselingkuhan, hingga kunci hubungan yang harmonis. It's so interesting, like this qoute!


"Brains before Boys"

 

Hiyaa, lanjuuut ke bagian Alpha profesional. Ini cocok banget untuk kamu yang sedang prepare and grow up ur career. Pembahasan mengenai pentingnya berani bertanya, perlunya presentation skill, hingga career switch dibahas secara detail, ringan dan mind blowing

Kalau menurutmu, bagian mana yang akan jadi paling menarik?

    Baca juga : Buku Insecurity is My Middle Name

Kelebihan Buku

- Di Setiap bab ada rangkuman, ini bagus banget buat jadi remind keseluruhan isi bab. Love!

- Bahasa yang digunakan santai, lucunya juga dapet, memberikan penjelasan yang mudah dimengerti dengan analogi dan contoh yang ada di sekitar kita.

- Buku ini terbit tahun 2015, tapi masih sangat relevan. 

- PENTING! Isi bukunya gak menggurui sama sekali. Gak yang menuntut kita harus A, B dan C. Diajak diskusi, kritis dan realistis ! 

Om piring seolah menjelma menjadi seorang kakak laki-laki sedang memberikan kisi-kisi kepada adek perempuan yang akan menempuh the journey of my life nya.

Kekurangan Buku

- Untuk beberapa orang buku ini akan lebih seru lagi kalau dibaca pada saat remaja, atau masa-masa kuliah. 

- KENAPA BARU MUNCUL DI HADAPAPNKU? Kemana aja kemarin, wahai bukuu? Ingin sekali aku baca pada saat remaja, hiks! Biar semangatnya sudah muncul dari masa itu maksudnya xixi.


PERINGATAN !!! 

Buku ini tidak menjamin kamu akan jadi percaya diri, pintar, sukses, kaya, kebal peluru, dan lain-lain. 

Tidak semua wanita bisa dan harus menjadi Alpha Female. Menjadi Alpha Female bukanlah jaminan menjadi bahagia. Ini sangat masuk akal dan bener banget! 

    Baca juga : Hidup Anti Galau Umur 20-an

Kutipan Favorit

"People talk behind your back because you are always ahead of them" (Hal.65)

"Seorang Alpha Girl tidak perlu menurunkan kualitasnya hanya untuk disukai cowok" (Hal. 81) 

"A person can leave you tomorrow but what you build for yourself is forever." - Anastasia M.E.P

"Karena di dalam tubuh yang sehat, penyakit dan bego sama-sama menghindar." Hal. 203

"Don't comb into peer pressure on anything Don't follow the trend just because you want to feel accepted Make your decision after deliberate consideration because You Are The Master of Your Own Future"-Rini

Rekomendasi

Buku ini cocok buat kamu yang gak mau ragu lagi, gak mau dilema lagi pilih karir atau cowok, banyak teman atau sedikit, dan lebih memahami tentang menjadi  independent women. 

This book suitable buat anak remaja SMP - Kuliah dan siapapun yang merasa butuh, dari jenjang manapun kamu.

Penilaian Buku

Rate bintang 4.8/5. ★★⋆ Buku ini berhasil memberiku insight, bagaimana kita sebagai wanita pun bisa mengembangkan diri, menginspirasi, membawa perubahan, maju, mandiri, kritis dan realistis.

"To be an alpha girl isn't about mastering everything at once. It's about how to stand on your own feet and have a courage choosing your own decision without interference from others."-lillasötnos

Salah satu permasalahan perempuan adalah rasa takutnya mengenai langkah apa yang harus diambil. Buku ini sedikit banyaknya bisa membuatku mengurangi rasa takut yang ada. 

Tentunya, ini tidak akan bertahan lama jika aku sendiri tidak menerapkannya dalam kehidupan ku sendiri. 

So, aku berharap buku ini juga bisa menjadi teman mu bertumbuh menjadi Alpha Female! 

Atau setidaknya bisa membuatmu better than yesterday! Anything ur choice, Alpha, Beta or Omega Female sekalipun!

Selamat mencoba pengalaman baru di buku ini! Kalau aku kasih tau semuanya di sini bukan review namanya. AHAHAHA. 

I hope you will like this book as much as I like it.

CMIIW ya fren, let's discuss for this book with me.

See u on the next review, tataaaahhh! 

Baca Review Lain Di sini !

Hidup Anti Galau Usia 20-an

Dear Tomorrow- Maudy Ayunda

Insecurity is My Middle Name - Alvi Syahrin

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel